PT Dutakom Raih Penghargaan Stellar Workplace Award 2019

PT Dutakom Wibawa Putra (D~NET) sebagai salah satu penyedia layanan internet terkemuka di Jawa Timur, Bali dan Lombok, menerima penghargaan Stellar Workplace Award 2019 untuk kategori Employee Commitment.

Penghargaan bergengsi itu diterima oleh Project Manager Anjik Sumirat dalam acara resepsi penyerahan penghargaan di Hotel JW Marriot Kuningan Jakarta, Jumat 25 Oktober 2019. Ia mewakili CEO D~NET, Caroline Gondokusumo.

Penghargaan Stellar Workplace Award ini diberikan kepada perusahaan yang berhasil menerapkan program-program yang dapat membangun dan meningkatkan komitmen karyawan dalam mencapai goal perusahaan.

Stellar Workplace Award merupakan program penghargaan tahunan yang dilakukan oleh lembaga independen yang kredibel, yaitu Kontan Business & Investment Media bersama GML Performance Consulting yang melakukan survei, menilai dan memilih perusahaan yang telah berhasil menciptakan tempat kerja dan komitmen karyawan yang sangat baik (stellar workplace).

D~NET memperbarui visi, misi dan core values perusahaan pada 2018 yang disesuaikan dengan kebutuhan di era milenial ini. Hal ini didukung dengan diadakannya program-program yang dapat meningkatkan keterlibatan dan komitmen karyawan. Otomatisasi menjadi salah satu program yang dapat meningkatkan efektivitas dan produktivitas dalam bekerja.

Di sisi lain, sesuai dengan salah satu core values D~NET, “Empowerment”, kesempatan diberikan kepada karyawan untuk berani mengeksplorasi dan memberdayakan kemampuan dengan melakukan terobosan-terobosan baru dan ber-impactbaik pada perusahaan.

Caroline Gondokusumo, selaku CEO D~NET, mengapresiasi penghargaan ini. “Penghargaan ini selain membanggakan sekaligus sebagai penyemangat untuk menciptakan lingkungan kerja yang positif dan inspiratif bagi para karyawan, serta memberikan kontribusi berarti bagi masyarakat,” kata Caroline.

Source : ngopibareng.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *